
Harden Your Web! Optimalkan Keamanan Website dan Hadapi Ancaman Cyber Security dengan SSL Indonesia!
Oke semuanya, selamat datang kembali di website Kami.
Kali ini, kita akan membahas topik yang sangat krusial di era digital modern sekarang ini, yakni keamanan website.
Well, bayangkan saja, setiap detik, ada ribuan upaya peretasan yang terjadi di seluruh dunia.
Data pribadi, informasi keuangan, dan bahkan identitas digital kita bisa terancam jika kita tidak mengambil langkah-langkah yang tepat untuk melindungi situs kita.
Sebagai pemilik website, kita punya tanggung jawab besar untuk memastikan pengunjung merasa aman dan nyaman saat menjelajahi konten kita.
Langkah penting yang wajib kita lakukan untuk menjamin keamanan web kita adalah menggunakan protokol yang aman, seperti SSL Certificate.
Dalam artikel ini, kita akan membahas cara mengoptimalkan keamanan website dengan bantuan sertifikat SSL dari provider atau penyedia sertifikat SSL terkemuka yang direkomendasikan.
Pembahasannya termasuk perihal mengapa SSL Certificate penting? Bagaimana cara kerjanya? Dan yang paling penting, bagaimana kita bisa mengimplementasikannya di website kita.
Ya! Keamanan website bukan hanya tentang melindungi data, tapi juga tentang membangun kepercayaan pengunjung dan meningkatkan kredibilitas situs kita.
Baiklah langsung saja, berikut ini adalah ulasannya, marikita simak!
Daftar Isi Konten:
- Pengertian dan Definisi SSL
- Sertifikat SSL: Gerbang HTTPS untuk Atasi Masalah Cyber Security (Keamanan Siber)
- SSL dan HTTPS: Sejarah dan Cara Kerjanya
- Kenapa Harus HTTPS/SSL?
- Manfaat Menggunakan SSL
- Langkah-langkah Hardening Website untuk Mencegah Serangan Siber
- Bonus! Tips Tambahan untuk Meningkatkan Keamanan Website
- Daftar Pustaka
- Kesimpulan
- Penutup
Pengertian dan Definisi SSL
Oke, jadi pertanyaannya sekarang, apa sebenarnya SSL itu?
SSL, atau Secure Sockets Layer, adalah teknologi keamanan standar yang membuat koneksi internet menjadi aman dan melindungi data sensitif yang dikirim antara 2 (dua) sistem, mencegah para peretas membaca dan mengubah informasi yang ditransfer.
Jadi, dengan SSL, data yang kita kirim atau terima lewat internet, seperti informasi login atau detail kartu kredit, akan dienkripsi sehingga tidak bisa dibaca oleh siapa pun selain penerima yang dimaksud.
Untuk definisinya dari para pakar atau ahli, menurut William Stallings dalam bukunya “Cryptography and Network Security: Principles and Practice”, SSL (Secure Sockets Layer) adalah protokol yang dikembangkan oleh Netscape untuk memungkinkan transmisi data yang aman melalui internet.

Benar! SSL menggunakan enkripsi untuk melindungi data yang dikirim antara browser pengguna dan server web, sehingga informasi sensitif tetap aman dari peretas dan penyadap.
Fungsi dan Manfaat SSL
Nah sebelumnya, seperti apa SSL itu bekerja?
Secara teknis, di sini dapat Kami jelaskan bahwa SSL ini membuat semacam “terowongan” aman antara server dan browser pengguna.
Ketika kita mengunjungi sebuah situs yang menggunakan SSL, kita akan melihat ikon gembok kecil di bilah alamat browser dan alamat web akan dimulai dengan “https://
” bukannya “http://
“.
Protokol Https ini memastikan bahwa semua data yang dikirim antara server dan browser pengguna terenkripsi dan aman dari penyadapan.
Untuk manfaatnya sendiri pastinya sudah jelas ya:
- Keamanan Data; Yang paling jelas, SSL melindungi data dari peretas dan pencuri. Dengan SSL, informasi sensitif seperti login, kata sandi, dan detail pembayaran akan aman.
- Peningkatan Search Engine Optimization atau SEO; Google sangat menyukai situs yang aman. Menggunakan SSL bisa membantu meningkatkan peringkat website kita di hasil pencarian Google. Jadi, ini bukan hanya soal keamanan, tapi juga visibilitas situs kita di mesin pencari.
- Kepercayaan Pengguna; Ketika pengunjung melihat bahwa situs kita aman (dengan ikon gembok dan Https), mereka akan lebih percaya untuk menjelajah dan berinteraksi dengan situs kita. Kepercayaan ini sangat penting, terutama jika kita menjalankan bisnis online atau mengumpulkan informasi pengguna.
Sebenarnya masih banyak manffaat lainnya seperti yang juga Kami bahas di postingan tentang apa pengertian Http dan Https di sini.
Dengan begitu banyak manfaat, SSL bukan lagi pilihan, tapi kebutuhan.
Mari kita lanjutkan untuk melihat bagaimana kita bisa mengimplementasikan SSL di website WordPress kita dengan bantuan SSL Indonesia!
Sertifikat SSL: Gerbang HTTPS untuk Atasi Masalah Cyber Security (Keamanan Siber)

Saat orang-orang mendapati web dengan sertifikat SSL, yang merupakan sebuah protokol terenkripsi yang melindungi pertukaran data antara server dan browser, mereka yakin bahwa sertifikat tersebut adalah bukti web aman dan situs tersebut siap menangani berbagai macam transaksi yang terlindungi.
Setiap bisnis, meskipun tidak menjual barang atau jasa secara online, memerlukan sertifikat SSL untuk membangun kepercayaan pelanggan dan citra merek yang aman yang tumbuh subur di ruang digital yang terus berkembang.
Situs mesin pencari pun, seperti raksasa mesin pencari Google, mereka menandai situs web “Tidak Aman” atau “Not Secure” jika web yang dikunjungi pengguna tidak memiliki sertifikat SSL.
Benar! Ini tentunya akan mempengaruhi lalu lintas web Anda dan posisi Anda di halaman peringkat mesin pencari.
Terlepas dari peraturan wajib di tiap mesin pencari, sertifikat digital ini tidak memungkinkan untuk peretas (hacker) untuk memecahkan kode terenkripsi yang menghasilkan keamanan terbaik.
Hypertext Transfer Protocol (HTTP) merupakan protokol yang didasarkan pada lapisan aplikasi (Application Layer) yang menetapkan hubungan permintaan dan respons antara browser klien dan server, sedangkan Hypertext Transfer Protocol Secure (HTTPS) adalah versi ekspansinya yang lebih aman atau secured.
Yup! Itu adalah versi Http yang diamankan SSL dan untuk mengaktifkan Https di situs web Anda, Anda memerlukan sertifikat SSL, file digital yang mengatur Https di situs website.
Situs web yang menggunakan sertifikat SSL dan Https mencerminkan pentingnya keamanan online dan mendapatkan kepercayaan pengguna, di mana Https mengamankan data dengan mengenkripsinya menjadi kode, yang hanya dapat diuraikan oleh pengguna tidak sah atau pihak ketiga dengan kunci rahasia yang diperlukan untuk mengubah data yang dikodekan kembali ke format akuratnya.
Sedikit cerita, apa kalian ingat di tahun 2020 yang lalu, para pelanggan sebuah marketplace dan perusahaan startup Unicorn (baca pengertian unicorn di sini) di Indonesia, digemparkan oleh kebocoran data penting.
Yup! Sebanyak 91 juta data pelanggan toko tersebut tersebar di situs darkweb dan bisa diunduh secara bebas.
Data ini dibagikan oleh akun @cellibs di forum Raidforums, yang mendapatkannya dari dark web seharga ribuan Dollar.
Kebocoran data Tokopedia menunjukkan pentingnya menjaga keamanan database dan menggunakan enkripsi kuat untuk melindungi data.
Metode hack “SQL injection” yang dilakukan bisa dicegah dengan implementasi SSL/TLS yang baik serta pengamanan basis data yang lebih ketat.
Insiden seperti itu tentunya menyoroti pentingnya keamanan web dan kebutuhan akan protokol yang lebih aman untuk melindungi data yang dikirim melalui internet.
HTTPS (HyperText Transfer Protocol Secure) yang merupakan evolusi dari Http yang menggunakan enkripsi untuk melindungi data selama transmisi antara pengguna dan server.
Teknologi ini dikembangkan untuk mengatasi kelemahan keamanan dalam Http, yang mengirim data dalam teks biasa yang mudah diintersep oleh peretas.
Memang, terlepas dari SLL dengan protokol Https-nya yang aman, perlu untuk dipahami juga bahwa setiap elemen yang ada dalam keamanan siber memainkan peran penting dalam memastikan bahwa sistem dan data tetap aman dari berbagai ancaman siber.
Mengintegrasikan keamanan di berbagai lapisan yang terdapat dalam infografis elemen utama keamanan siber di bawah ini pastinya akan membantu membangun pertahanan yang lebih kuat terhadap serangan siber.

SSL dan HTTPS: Sejarah dan Cara Kerjanya
Sebelumnya, di sini perlu Kami sampaikan bahwa bagi kebanyakan pengguna non-teknis, SSL dan Https itu adalah sama, walaupun mereka sebenarnya berbeda.
Jadi begini, SSL ini merupakan protokol enkripsi yang digunakan untuk mengamankan komunikasi data.
Sedangkan Https adalah protokol aplikasi yang menggunakan SSL/TLS untuk menyediakan koneksi aman pada web.
Dalam level operasinya pun, SSL beroperasi di lapisan transport (di bawah lapisan aplikasi seperti Http) untuk mengenkripsi data.
Sedangkan Https, dia beroperasi di lapisan aplikasi, mengamankan komunikasi web dengan menggunakan SSL/TLS di bawahnya.
Secara penggunakan, SSL ini dapat digunakan untuk mengamankan berbagai jenis komunikasi di internet, termasuk e-mail, pesan instan, dan transfer file, selain komunikasi web.
Kalau untuk Https, dia secara khusus digunakan untuk mengamankan komunikasi antara browser dan server web.
Kini, di tahun 2025 sekarang, SSL juga sudah mendapatkan perkembangan di mana versi terbarunya itu disebut dengan TLS (Transport Layer Security).
Selain itu, mari kita pahami lebih lanjut terkait sejarah SSL dan Https, serta bagaimana teknologi ini bekerja untuk melindungi data kita dari ancaman siber.
Awal Penerapan HTTPS
Pada awal mulanya, Https hanya digunakan oleh situs web yang menangani transaksi keuangan atau informasi pribadi, seperti situs perbankan online dan e-commerce.
Namun, dengan meningkatnya ancaman cyber dan kesadaran akan pentingnya privasi dan keamanan data, penggunaan Https mulai meluas ke semua jenis situs web.
Https pertama kali digunakan secara luas pada akhir tahun 1990-an, terutama oleh situs web yang menangani transaksi finansial, seperti perbankan daring dan e-commerce.
Penggunaannya memungkinkan informasi sensitif seperti nomor kartu kredit dan kata sandi dienkripsi selama transmisi, melindungi data dari penyadapan dan serangan man-in-the-middle.
Seiring waktu, adopsi Https pun semakin meningkat secara signifikan, yang di mana itu juga didorong oleh meningkatnya kesadaran tentang pentingnya keamanan data dan privasi.
Pada pertengahan tahun 2000-an, semakin banyak situs web yang mulai menggunakan Https untuk semua halaman mereka, bukan hanya untuk halaman login atau transaksi.
Browser utama seperti Google Chrome dan Mozilla Firefox mulai mendorong penggunaan Https dengan menampilkan peringatan keamanan untuk situs yang hanya menggunakan Http.
Pada tahun 2014, Google mengumumkan bahwa penggunaan Https akan menjadi faktor peringkat dalam algoritma pencariannya.
Selain itu, proyek seperti Let’s Encrypt, yang diluncurkan pada tahun 2016, menyediakan sertifikat SSL/TLS gratis, membuatnya lebih mudah dan lebih murah bagi pemilik situs web untuk menerapkan Https.
Saat ini, Https telah menjadi standar de facto untuk keamanan web, di mana itu dikenal dengan istilah HTTPS Everywhere.
Ya! Banyak situs web besar dan kecil menggunakan Https secara default, di mana itu akan memastikan bahwa semua data pengguna dienkripsi selama transmisi.
Https tidak hanya melindungi data sensitif tetapi juga membantu mencegah berbagai jenis serangan, seperti pengubahan konten halaman web oleh pihak ketiga.
Bagaimana HTTPS Bekerja
Https bekerja dengan menggunakan Secure Sockets Layer (SSL) atau Transport Layer Security (TLS) untuk mengenkripsi data yang ditransfer antara browser pengguna dan server web.
Ketika pengguna mengakses situs web yang menggunakan Https, browser dan server memulai “handshake” SSL/TLS, yang mencakup pertukaran sertifikat digital untuk mengotentikasi identitas server dan menetapkan sesi enkripsi.
Proses ini memastikan bahwa data yang dikirim tidak dapat dibaca oleh pihak ketiga yang tidak berwenang.
Agar lebih mudah dipahami, video ilustrasi HTTP + SSL = HTTPS sederhana di bawah ini, akan menjawab apa yang kalian pikirkan tentang bagaimana mereka bekerja.
Kenapa Harus HTTPS/SSL?

Sebagai seorang wirausahawan, blogger, dan teknisi website, khususnya web yang berbasis WordPress, Kami sering ditanya:
“Kenapa sih harus pakai HTTPS/SSL?”
Jawaban singkatnya adalah: keamanan dan kepercayaan pengguna.
Mari kita pahami lebih dalam.
Kenapa SSL Penting?
Saat kita mengunjungi website yang menampilkan warning atau peringatan “Website yang Anda kunjungi tidak aman,” itu berarti website tersebut tidak menggunakan SSL.
Tanpa SSL, data yang kita kirimkan (seperti informasi pribadi atau detail pembayaran) bisa dengan mudah dilihat (diintip) atau dicuri oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Sebaliknya, website yang dilengkapi dengan SSL menampilkan URL dengan awalan “https,” menandakan bahwa koneksi antara server dan browser encrypted atau terenkripsi dan aman.
Pengalaman Pribadi dengan SSL di WordPress
Pengalaman saya dalam membuat situs berbasis WordPress menunjukkan bahwa penggunaan SSL benar-benar meningkatkan kepercayaan pengguna.
Di awal-awal tahun ketika banyak web yang masih menggunakan protokol tanpa SSL yaitu Http (memang pada saat itu mesin pencari masih belum menerapkan aturan terkait pengoptimalan SEO dengan Https), ketika saya pertama kali memasang SSL pada salah satu situs klien saya, tingkat retensi dan interaksi pengguna pun langsung melonjak.
Ya! Pastinya, pengunjung merasa lebih aman saat mengisi formulir atau melakukan transaksi, dan ini tentunya akan meningkatkan konversi secara signifikan.
Manfaat Menggunakan SSL
Seperti yang telah kita ketahui SSL (Secure Socket Layer) sebagai protokol keamanan ini, dia menciptakan tautan terenkripsi antara server web dan browser.
Hal ini berarti bahwa semua data yang dikirimkan akan aman dari penyusup.
Selain keamanan, SSL juga meningkatkan peringkat SEO di Google.
Sertifikat SSL sangat penting terutama jika website Anda menangani data sensitif seperti informasi pribadi, password, atau proses pembayaran.
Tanpa SSL, browser seperti Google Chrome dan Firefox akan memberi label “tidak aman” pada website Anda, yang bisa membuat pengunjung ragu dan meninggalkan situs Anda.
Membeli sertifikat SSL yang terpercaya pun, caranya adalah sangat mudah.
Tidak perlu ribet memilih penyedia sertifikat keamanan SLL Certificate dan pembaharuan Sertifikat SSL, cukup pilih penyedia lokal saja yaitu di SSL Indonesia.
Keuntungan Membeli SSL dari SSL Indonesia
SSL Indonesia, tidak diragukan lagi mereka adalah penyedia terbaik yang ada di Indonesia sejak lama.
SSL Indonesia adalah penyedia sertifikat SSL terbesar di Indonesia
Selain keuntungan lokalitas dan dengan kata kunci “jual sertifikat SSL” mereka, ada banyak hal yang membuat Kami di sini merekomendasikan situs sslindonesia.com sebagai tempat pembeliannya.
Berikut ini beberapa keunggulan yang mereka tawarkan:
- Jaminan 30 Hari Uang Kembali (Money Back); Mereka memberi Anda waktu untuk memastikan produk sesuai kebutuhan.
- Green Address Bar; Sertifikat dengan jaminan tertinggi.
- Enkripsi Data Terbaik; Menggunakan token keamanan 2.048 bit dan hingga 256 enkripsi, tingkat keamanan tertinggi SSL.
- Kompatibilitas Universal; Berlaku di semua perangkat dan browser.
- Harga Terjangkau; SSL Indonesia menawarkan harga yang kompetitif.
- Validasi Gercap; Proses validasi yang efisien dan cepat.
- Dukungan 24/7; Layanan pelanggan yang siap membantu kapan saja.
Apa Saja Produk SSL dari SSL Indonesia?
SSL Indonesia menyediakan berbagai sertifikat SSL dari merek-merek ternama seperti Digicert, Symantec, RapidSSL, Sectigo (Comodo), GeoTrust, Thawte, dan Trustwave.
Mereka juga menyediakan sertifikat seperti Premium SSL Certificate, E-Mail Signing seperti S/MME dan Verified Mark Certificate (VMC) serta SOC for Small-Medium Business (bisnis kecil-menengah).
Jika kalian khawatir dengan harga yang mahal untuk jenis sertifikat kelas atas, SSL Indonesia juga menyediakan opsi SSL Murah dengan harga di bawah 1,5 juta Rupiah.
Manfaatkan promo SSL Murah / TLS Murah ini untuk mendapatkan keamanan yang andal bagi situs Anda dengan biaya yang sangat terjangkau pastinya.
SSL Indonesia memahami pentingnya menyediakan solusi keamanan yang berkualitas tanpa harus menguras kantong kita.
Sehingga, promo SSL Murah ini dirancang untuk memastikan bahwa setiap situs, terlepas dari ukuran dan anggarannya, dapat menikmati tingkat keamanan yang tinggi.
Dengan memanfaatkan penawaran ini, Anda tidak hanya meningkatkan perlindungan situs Anda, tetapi juga membuat investasi yang bijak untuk masa depan bisnis online Anda.
Keamanan yang optimal tidak selalu harus mahal, dan SSL Indonesia memiliki komitmen untuk memberikan solusi terbaik yang sejalan dengan kebutuhan dan anggaran Anda.

Seperti yang dapat kalian lihat pada gambar di atas, sebagai Global Platinum Partners, SSL indonesia merupakan mitra dari banyak merek SSL dan Otoritas Sertifikasi atau Certificate Authority (CA) internasional yang menyediakan berbagai produk dan layanan SOC termasuk:
- DigiCert; DigiCert ini adalah penyedia sertifikat SSL terkemuka yang menawarkan berbagai produk untuk keamanan website. Sertifikat SSL mereka terkenal karena tingkat enkripsinya yang tinggi hingga 256-bit, yang membuat data pengguna terlindungi dengan baik. DigiCert juga menawarkan fitur pemindaian malware yang menyeluruh untuk membantu mengidentifikasi dan mengatasi ancaman keamanan potensial.
- Symantec; Symantec, yang sekarang ini mereka itu juga dimiliki oleh DigiCert, sebelumnya adalah salah satu penyedia sertifikat SSL terbesar di dunia. Mereka menawarkan solusi terkemuka untuk manajemen sertifikat dan keamanan website. Sertifikat SSL Symantec dikenal akan reputasi yang kuat dan dukungan teknis yang andal.
- GlobalSign; GlobalSign adalah penyedia sertifikat SSL global yang menawarkan solusi keamanan yang andal untuk berbagai jenis website. Salah satu fitur unggulannya adalah revocation checking yang canggih, yang memastikan keamanan data dan informasi pengguna.
- GeoTrust; GeoTrust menyediakan sertifikat SSL dengan harga terjangkau dan proses validasi yang cepat. Mereka menawarkan berbagai jenis sertifikat SSL, mulai dari sertifikat standar hingga sertifikat dengan validasi yang lebih ketat.
- Sectigo; Sebelumnya dikenal sebagai Comodo SSL, Sectigo adalah penyedia sertifikat SSL yang populer dengan harga yang bersaing. Mereka menawarkan berbagai jenis sertifikat SSL, termasuk sertifikat untuk bisnis online yang membutuhkan perlindungan yang solid.
- RapidSSL; RapidSSL adalah spesialis dalam menyediakan sertifikat SSL untuk usaha kecil dan menengah. Mereka menawarkan solusi keamanan yang terjangkau dan efisien, dengan enkripsi hingga 128/256-bit.
- Thawte; Thawte adalah penyedia sertifikat SSL dengan reputasi yang kuat dalam menyediakan sertifikat dengan enkripsi tinggi dan harga yang terjangkau. Mereka menawarkan berbagai jenis sertifikat SSL, termasuk sertifikat dengan validasi yang lebih ketat.
- Entrust Datacard; Entrust Datacard adalah penyedia solusi keamanan digital yang menawarkan berbagai produk, termasuk sertifikat SSL. Produk mereka biasanya diakui karena kualitas tinggi dan dukungan teknis yang andal.
- SOC 24×7; SOC 24×7 adalah layanan keamanan yang menyediakan pemantauan dan respons keamanan 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Layanan ini membantu organisasi untuk mengidentifikasi, mengatasi, dan mencegah serangan siber.
- Email Signing Certificates; Sertifikat Tanda Tangan e-mail adalah sertifikat digital yang digunakan untuk mengamankan dan mengotentikasi email. Mereka memungkinkan pengguna untuk menandatangani email mereka dengan keamanan tambahan, sehingga memastikan bahwa email tersebut berasal dari sumber yang sah dan tidak diubah selama pengiriman.
- SiteLock: SiteLock adalah produk layanan keamanan website yang menawarkan berbagai solusi untuk melindungi website dari ancaman online, termasuk pemindaian malware, firewall, dan pemantauan keamanan 24/7. SiteLock membantu website untuk tetap aman dan terlindungi dari berbagai jenis serangan siber.
Di bawah ini adalah penjelasan detil dari masing-masing jenis di atas dan daftar produk tersedia yang ditawarkan di SSL Indonesia.
1. DigiCert

DigiCert SSL Indonesia adalah penyedia sertifikat SSL terkemuka di dunia dengan tingkat enkripsi hingga 256-bit dan algoritma hashing 3042-bit hingga 4096-bit.
DigiCert menawarkan fitur pemindaian malware untuk keamanan tambahan.
Harga sertifikat ini mulai dari Rp 3.099.000.
Selain itu, DigiCert Wildcard SSL atau DigiCert Secure Site adalah solusi ideal untuk mengamankan domain utama dan semua sub-domainnya.
Proses validasinya cepat, memungkinkan Anda mendapatkan sertifikat ini hanya dalam beberapa menit setelah pembelian.
Dan untuk beberapa produknya yang tersedia di situs SSL Indonesia, itu termasuk:
Produk | Deskripsi |
---|---|
Digicert Wildcard SSL Certificate | Sertifikat DigiCert Wildcard SSL adalah cara sempurna untuk mengamankan domain Anda dan semua sub-domainnya dengan cepat, efisien, dan terjangkau. Proses validasi cepat memungkinkan sertifikat ini menjadi milik Anda hanya dalam beberapa menit setelah pembelian. Menggunakan enkripsi simetris 256-bit dan kunci tanda tangan RSA 2048-bit untuk mengamankan situs web Anda dan semua sub-domainnya. Dilengkapi dengan garansi $1.000.000 dan segel kepercayaan DigiCert. |
Digicert Standard SSL Certificate | Melindungi lalu lintas web atau email Anda dengan enkripsi SSL 2048-bit menggunakan Sertifikat SSL Standar DigiCert. |
Digicert Multi Domain SSL Certificate | Sertifikat SSL Multi-Domain DigiCert memberikan fleksibilitas untuk mengenkripsi hingga 250 domain, sub-domain, atau IP yang berbeda. Anda bahkan dapat mengamankan seluruh lingkungan dengan satu sertifikat SSL. Dilengkapi dengan garansi $1.000.000 dan memenuhi atau melebihi semua standar industri untuk kekuatan enkripsi. |
Digicert S/MIME Certificates | Sertifikat S/MIME Digicert untuk enkripsi email. |
Digicert EV Multi Domain SSL Certificate | Sertifikat SSL Multi-Domain EV DigiCert adalah cara paling ampuh untuk mengenkripsi dan mengautentikasi kehadiran web Anda dengan satu sertifikat. Anda dapat mengamankan domain, sub-domain, dan alamat IP – bahkan seluruh lingkungan server – sekaligus, dan menampilkan nama organisasi Anda di bilah alamat pada masing-masing dari mereka. Dilengkapi dengan 3 SANs dan dapat membeli lebih banyak sesuai kebutuhan. |
DigiCert Secure Site SSL | Melindungi setiap pengiriman data pada website, intranet, dan extranet. Solusi keamanan website ini mempunyai fitur Norton Secured Seal, tanda terpercaya yang telah dikenal oleh jutaan pengguna Internet dan pemindaian malware. |
Digicert Extended Validation SSL Certificate | Sertifikat SSL Extended Validation (EV) DigiCert dapat diterbitkan lebih cepat daripada sertifikat EV lainnya di industri SSL. Proses validasi yang disederhanakan memungkinkan Anda mendapatkan sertifikat dengan enkripsi kuat dan otorisasi maksimum dalam waktu singkat. Menampilkan nama organisasi di bilah alamat untuk meningkatkan kepercayaan pengguna. |
2. Symantec

Kemudian adalah Symantec Website Security.
Provider ini menawarkan solusi lengkap untuk SSL, manajemen sertifikat, pengawasan keamanan, dan pemindaian malware.
Dengan setiap pembelian produk Symantec, Anda mendapatkan fitur Norton™ Secured Seal dan Symantec Seal-in-Search, yang menunjukkan bahwa website Anda aman untuk pengunjung, baik saat mereka browsing maupun berbelanja online.
Di bawah ini adalah tabel daftar produk Symantec yang juga tersedia di SSL Indonesia:
Produk | Deskripsi |
---|---|
Symantec Secure Site Pro Wildcard | Sertifikat TLS/SSL yang menawarkan enkripsi kuat untuk domain utama dan semua subdomain, ideal untuk organisasi besar yang membutuhkan tingkat keamanan tinggi. Penerbitan memakan waktu 1-10 hari dengan validasi organisasi dan dilengkapi dengan Site Seal dinamis yang menunjukkan keamanan situs. |
Symantec Secure Site Wildcard Certificate | Sertifikat TLS/SSL yang memberikan perlindungan untuk domain utama dan semua subdomain dengan validasi organisasi, cocok untuk bisnis yang memerlukan keamanan yang handal. Penerbitan memakan waktu 1-10 hari. |
Symantec™ Secure Site | Sertifikat TLS/SSL dengan validasi organisasi yang memberikan enkripsi standar dan fitur keamanan dasar. Penerbitan memakan waktu sekitar 1 minggu. Sertifikat ini dilengkapi dengan Site Seal dinamis untuk menunjukkan kepercayaan dan keamanan situs. |
Symantec™ Secure Site Pro | Sertifikat TLS/SSL dengan enkripsi tingkat lanjut dan validasi organisasi, memberikan perlindungan tambahan dan fitur keamanan canggih. Penerbitan memakan waktu 1-10 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Symantec™ Secure Site Pro with EV | Sertifikat TLS/SSL dengan Extended Validation (EV), memberikan tingkat perlindungan tertinggi terhadap serangan identitas dan menampilkan nama perusahaan pada bilah alamat browser. Penerbitan memakan waktu 1-10 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Symantec™ Secure Site with EV | Sertifikat TLS/SSL dengan Extended Validation (EV), memberikan tingkat validasi tertinggi untuk melindungi identitas organisasi dan menunjukkan nama perusahaan pada bilah alamat browser. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis untuk meningkatkan kepercayaan pengunjung situs. |
3. GlobalSign

Sertifikat SSL GlobalSign merupakan penyedia yang memeberikan peningkatan pada pengecekan revoke atau pencabutan situs Https melalui CDN.
Dengan enkripsi hingga 256-bit dan otentikasi 2048-bit menggunakan algoritma SHA-256 dan EV SSL, GlobalSign meningkatkan pengalaman browser Anda.
GlobalSign menyediakan berbagai opsi SSL yang memenuhi praktik terbaik industri untuk server dan situs publik, serta opsi hemat biaya untuk server internal dan kasus penggunaan khusus.
Semua domain sudah diperiksa sebelumnya, memungkinkan sertifikat diterbitkan dan diinstal dengan cepat.
Berikut ini daftar produk GlobalSign yang bisa kalian beli dari SSL Indonesia:
Produk | Deskripsi |
---|---|
GlobalSign Domain Validation | Sertifikat TLS/SSL dengan validasi domain, diterbitkan dalam hitungan menit. Memastikan bahwa pemilik domain memiliki kendali penuh atas domain tersebut. Proses validasi cepat memungkinkan perlindungan segera terhadap situs web dengan mengenkripsi koneksi antara browser pengguna dan server web. Namun, sertifikat ini tidak memberikan informasi tambahan tentang entitas di balik situs web, seperti organisasi atau perusahaan yang mengoperasikannya. |
GlobalSign Wildcard Domain Validation | Sertifikat TLS/SSL dengan validasi domain untuk domain utama dan semua subdomain, diterbitkan dalam hitungan menit. Memastikan perlindungan yang luas terhadap berbagai subdomain yang mungkin ada dalam lingkungan situs web. Proses validasi yang cepat memungkinkan perlindungan segera dengan mengenkripsi koneksi situs web. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis untuk meningkatkan kepercayaan pengguna. |
GlobalSign Organization Validation | Sertifikat TLS/SSL dengan validasi organisasi, diterbitkan dalam 1-2 hari. Menambahkan lapisan keamanan dengan memastikan legalitas organisasi yang diminta. Proses validasi yang lebih lambat ini memberikan informasi tambahan tentang entitas yang mengoperasikan situs web. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis untuk meningkatkan kepercayaan pengguna. |
GlobalSign Extended Validation | Sertifikat TLS/SSL dengan validasi tingkat tinggi (Extended Validation), diterbitkan dalam 2-3 hari. Memvalidasi identitas dan keberadaan fisik perusahaan dengan proses validasi yang ketat. Menampilkan nama perusahaan di bilah browser untuk meningkatkan kepercayaan pengguna. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
4. GeoTrust

GeoTrust SSL Indonesia adalah pilihan pertama dari DigiCert untuk sertifikat SSL yang terjangkau.
GeoTrust ini menawarkan proses validasi yang cepat dan tingkat enkripsi yang tinggi untuk menjamin keamanan penuh domain website Anda.
Untuk daftar produk GeoTrust yang dapat dibeli di web sslindonesia.com adalah sebagai berikut:
Produk | Deskripsi |
---|---|
GeoTrust QuickSSL Premium Certificate | Sertifikat GeoTrust QuickSSL Premium adalah solusi SSL yang cepat dan terjangkau untuk mengamankan domain Anda dalam hitungan menit. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis, sertifikat ini memungkinkan enkripsi untuk satu domain dengan proses penerbitan yang cepat. |
GeoTrust True Business ID With EV Multi-Domain | Sertifikat GeoTrust True Business ID With EV Multi-Domain menyediakan enkripsi kuat dengan validasi tingkat tinggi (Extended Validation) untuk beberapa domain. Proses penerbitan membutuhkan waktu 1-10 hari dan dilengkapi dengan Site Seal dinamis. Ini adalah pilihan yang ideal untuk bisnis besar yang membutuhkan keamanan tingkat tinggi untuk beberapa domain. |
GeoTrust True BusinessID Certificate | Sertifikat GeoTrust True BusinessID menyediakan enkripsi dengan validasi organisasi dalam 1-2 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis, sertifikat ini memastikan kepercayaan pengguna terhadap identitas bisnis Anda. |
GeoTrust True BusinessID Wildcard Certificate | Sertifikat GeoTrust True BusinessID Wildcard memberikan enkripsi dengan validasi organisasi untuk domain utama dan semua subdomain. Proses penerbitan memakan waktu 1-2 hari, dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
GeoTrust True BusinessID with EV Certificate | Sertifikat GeoTrust True BusinessID with EV memberikan enkripsi kuat dengan validasi tingkat tinggi (Extended Validation) dalam 1-10 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis, sertifikat ini menampilkan nama organisasi Anda di bilah browser, meningkatkan kepercayaan pengguna terhadap bisnis Anda. |
GeoTrust True BusinessID with Multi-Domain | Sertifikat GeoTrust True BusinessID with Multi-Domain menyediakan enkripsi dengan validasi organisasi untuk beberapa domain dalam 1-2 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis, sertifikat ini memberikan keamanan tingkat lanjut untuk bisnis yang memiliki beberapa domain. |
GeoTrust True BusinessID with Multi-Domain Wildcard | Sertifikat GeoTrust True BusinessID with Multi-Domain Wildcard memberikan enkripsi dengan validasi organisasi untuk domain utama, semua subdomain, dan beberapa domain lainnya dalam 1-2 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis, sertifikat ini adalah solusi lengkap untuk bisnis dengan kebutuhan enkripsi yang kompleks. |
5. Sectigo

Sectigo SSL adalah solusi cepat, efektif, dan terjangkau untuk melindungi transaksi pelanggan online dengan sertifikat SSL berjaminan tinggi.
Sectigo menyediakan sertifikat SSL yang murah untuk bisnis skala kecil hingga menengah, termasuk Sectigo Enterprise SSL.
Di bawah ini adalah tabel daftar produknya yang tersedia di SSL Indonesia:
Produk | Deskripsi |
---|---|
Sectigo Multi-Domain Wildcard SSL | Sertifikat Sectigo Multi-Domain Wildcard SSL adalah cara untuk mengamankan beberapa domain dan subdomain Anda dengan satu sertifikat SSL. Diterbitkan dalam waktu 1 minggu, memerlukan validasi organisasi, dan dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Sectigo Wildcard (DV) | Sertifikat Sectigo Wildcard (DV) SSL memvalidasi domain saja. Diterbitkan dalam waktu 30 menit, tidak memerlukan validasi organisasi. Dilengkapi dengan Site Seal statis. |
Sectigo Code Signing Certificate | Sertifikat Sectigo Code Signing memungkinkan pengembang untuk mengamankan dan menandatangani kode mereka. Diterbitkan dalam waktu 1-2 hari, memerlukan validasi organisasi. |
Sectigo For IP | Sertifikat Sectigo For IP digunakan untuk mengamankan alamat IP. Diterbitkan dalam hitungan menit, tidak memerlukan validasi organisasi. Dilengkapi dengan Site Seal statis. |
Sectigo EV Multi-Domain SSL Certificate | Sertifikat Sectigo EV Multi-Domain SSL memvalidasi tingkat tinggi (Extended Validation) dan memungkinkan enkripsi untuk beberapa domain dan subdomain. Diterbitkan dalam waktu 1 minggu, dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Sectigo EV SSL Certificate | Sertifikat Sectigo EV SSL memvalidasi tingkat tinggi (Extended Validation) untuk satu domain. Diterbitkan dalam waktu 1 minggu, dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Sectigo HackerGuardian PCI Scan Control Center | Layanan Sectigo HackerGuardian PCI Scan Control Center menyediakan pemindaian keamanan berkala untuk kepatuhan PCI DSS. Diterbitkan dalam waktu 1 minggu. |
Sectigo HackerProof Trust Mark | Sectigo HackerProof Trust Mark menyediakan pemindaian keamanan situs web harian dan dilengkapi dengan segel kepercayaan statis. |
Sectigo Positive SSL Wildcard Certificate | Sertifikat Sectigo Positive SSL Wildcard memvalidasi domain saja dan memungkinkan enkripsi untuk semua subdomain. Diterbitkan dalam hitungan menit, dilengkapi dengan Site Seal statis. |
Sectigo PremiumSSL Wildcard Certificate | Sertifikat Sectigo PremiumSSL Wildcard memvalidasi organisasi dan memungkinkan enkripsi untuk semua subdomain. Diterbitkan dalam waktu 1 minggu, dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Sectigo Unified Communications Certificate | Sertifikat Sectigo Unified Communications memvalidasi organisasi dan memungkinkan enkripsi untuk beberapa domain dan subdomain. Diterbitkan dalam waktu 1 minggu, dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Sectigo Wildcard SSL Certificate | Sertifikat Sectigo Wildcard SSL memvalidasi domain saja dan memungkinkan enkripsi untuk semua subdomain. Diterbitkan dalam hitungan menit, dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Sectigo Positive SSL Multi-Domain | Sertifikat Sectigo Positive SSL Multi-Domain memvalidasi domain saja dan memungkinkan enkripsi untuk beberapa domain dan subdomain. Diterbitkan dalam hitungan menit, dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
Sectigo Positive EV | Sertifikat Sectigo Positive EV memvalidasi tingkat tinggi (Extended Validation) untuk satu domain. Diterbitkan dalam waktu 1 minggu, dilengkapi dengan Site Seal dinamis. |
6. RapidSSL

RapidSSL adalah penyedia SSL yang fokus pada usaha kecil dan menengah.
Sertifikat SSL dari RapidSSL mendukung enkripsi 128/256-bit sesuai dengan standar SSL Certificate.
RapidSSL dikenal dengan biayanya yang rendah, menjadikannya pilihan ideal untuk bisnis skala kecil hingga menengah.
Daftar produk yang tersedia di SSL Indonesia dapat dilihat pada tabel di bawah ini:
Produk | Deskripsi |
---|---|
RapidSSL Wildcard Certificate | Sertifikat RapidSSL Wildcard menyediakan enkripsi SSL untuk domain utama dan semua subdomain. Diterbitkan dalam hitungan menit, dilengkapi dengan Site Seal statis. |
RapidSSL Certificate | Sertifikat RapidSSL adalah solusi SSL yang cepat dan terjangkau untuk mengamankan domain Anda dalam hitungan menit. Diterbitkan dalam hitungan menit, dilengkapi dengan Site Seal statis. |
7. Thawte

Thawte SSL Indonesia, yang juga dimiliki oleh DigiCert, menawarkan sertifikat SSL dengan harga yang lebih terjangkau.
Proses validasi cepat dan tingkat enkripsi tinggi menjadikannya pilihan yang baik untuk keamanan domain website Anda.
Produk yang tersedia di sana antara lain adalah seperti tabel berikut:
Produk | Deskripsi |
---|---|
Thawte Code Signing Certificate | Sertifikat Thawte Code Signing memungkinkan pengembang untuk mengamankan dan menandatangani kode mereka. Diterbitkan dalam waktu 1 minggu, memerlukan validasi organisasi. |
Thawte SSL Web Server Certificates | Sertifikat Thawte SSL Web Server menyediakan enkripsi SSL untuk domain Anda dalam 1-2 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis, sertifikat ini memastikan keamanan komunikasi online Anda. |
Thawte SSLWebserver EV | Sertifikat Thawte SSLWebserver EV memberikan enkripsi SSL dengan validasi tingkat tinggi (Extended Validation) dalam 2-3 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis, sertifikat ini meningkatkan kepercayaan pengguna dengan menampilkan nama organisasi di bilah browser. |
Thawte SSL Web Server Wildcard Certificate | Sertifikat Thawte SSL Web Server Wildcard menyediakan enkripsi SSL untuk domain utama dan semua subdomain dalam 1-2 hari. Dilengkapi dengan Site Seal dinamis, sertifikat ini memberikan keamanan komunikasi online yang luas. |
8. Entrust Datacard

Yang ke-8 (delapan) Entrust Datacard.
Ini adalah sebuah perusahaan yang menyediakan solusi untuk keamanan identitas dan transaksi yang terpercaya.
Produk dan layanan mereka mencakup berbagai sektor, termasuk lembaga keuangan, pemerintah, dan perusahaan komersial.
Untuk produk yang tersedia di web SSL Indonesia yaitu:
Produk | Deskripsi |
---|---|
Entrust Standard SSL Certificates | Sertifikat Entrust Standard SSL dirancang untuk memberikan solusi keamanan website yang mudah, cepat, dan terjangkau dengan enkripsi dan otentikasi tinggi. Sangat direkomendasikan untuk pemilik website e-commerce, perusahaan start-up, dan website yang membutuhkan kredibilitas tinggi. |
Entrust Wildcard SSL Certificates | Sertifikat Entrust Wildcard SSL menyediakan keamanan untuk domain utama dan semua subdomain dengan enkripsi dan otentikasi tinggi. Direkomendasikan untuk pemilik website e-commerce, perusahaan start-up, dan website yang membutuhkan kredibilitas tinggi. |
Entrust EV Multi Domain SSL Certificates (2 Domain) | Sertifikat Entrust EV Multi Domain SSL dirancang untuk memberikan keamanan tingkat tertinggi dengan green address bar, meningkatkan kredibilitas website. Direkomendasikan untuk pemilik website e-commerce, perusahaan start-up, dan website yang membutuhkan kredibilitas sangat tinggi. |
Entrust UC Multi Domain SSL Certificates (3 Domain) | Sertifikat Entrust UC Multi Domain SSL menyediakan keamanan untuk beberapa domain dengan enkripsi dan otentikasi tinggi. Direkomendasikan untuk pemilik website e-commerce, perusahaan start-up, dan website yang membutuhkan kredibilitas tinggi. |
Entrust Advantage SSL Certificates | Sertifikat Entrust Advantage SSL menawarkan solusi keamanan website yang mudah, cepat, dan terjangkau dengan enkripsi dan otentikasi tinggi. Direkomendasikan untuk pemilik website e-commerce, perusahaan start-up, dan website yang membutuhkan kredibilitas tinggi. |
9. SOC 24×7 (SOC For SMB)
SOC 24×7 (Security Operations Center atau SOC for Small and Medium Businesses atau SMB), atau Pusat Operasi Keamanan 24×7 untuk Usaha Kecil dan Menengah) adalah layanan keamanan yang dirancang khusus untuk memantau, mendeteksi, dan merespons ancaman keamanan siber.
Seperti namanya, mereka melakukannya secara terus-menerus sepanjang waktu, 24 jam sehari, 7 hari seminggu.
Berikut adalah rincian terkait fitur dari layanan SOC yang ditawarkan oleh SSL Indonesia:
- 100% Automated Threat Detection & Blocking (Phising, Ransomware, Malware, APT, Botnet, Bruteforce, etc); Mendeteksi dan memblokir ancaman seperti phishing, ransomware, malware, APT (Advanced Persistent Threats), botnet, serangan brute force, dan lainnya secara otomatis.
- Automated Threat Scoring from 60+ Threat Intel Sources; Menggunakan lebih dari 60 sumber intelijen ancaman untuk memberikan penilaian otomatis terhadap ancaman yang terdeteksi.
- Managed by SSL Indonesia SOC Team 24 x 7; Tim Security Operations Center (SOC) SSL Indonesia memantau dan mengelola keamanan jaringan Anda sepanjang waktu, 24 jam sehari, 7 hari seminggu.
- Powered by SSL Indonesia Threat Intelligence 24 x 7; Menggunakan teknologi dan intelijen ancaman SSL Indonesia untuk melindungi jaringan Anda secara terus-menerus.
- Monthly Security Report; Menyediakan laporan keamanan bulanan yang merinci ancaman yang terdeteksi dan tindakan yang diambil untuk mengatasinya.
- Security Advisory for Zero-Day Attacks; Memberikan saran dan panduan keamanan khusus untuk menghadapi serangan zero-day yang baru ditemukan dan belum memiliki solusi resmi.
- Monitored Network Traffic; Melakukan pemantauan terhadap lalu lintas jaringan untuk mendeteksi aktivitas mencurigakan dan ancaman potensial.
- Priority WhatsApp Group With Our SOC Analysts; Akses ke grup WhatsApp prioritas yang memungkinkan Anda berkomunikasi langsung dengan analis SOC untuk mendapatkan bantuan dan dukungan cepat.
10. Email Signing Certificates
Email Signing Certificates merupakan salah satu produk SSL Indonesia yang merupakan sertifikat digital untuk menandatangani dan mengenkripsi email, sehingga meningkatkan keamanan, integritas, dan keaslian pesan yang dikirim.
Dengan sertifikat ini, pengirim dapat menambahkan tanda tangan digital pada e-mail, memastikan bahwa pesan tersebut berasal dari sumber yang sah dan tidak diubah selama transmisi.
Enkripsi yang disediakan oleh sertifikat ini memastikan bahwa hanya penerima yang dituju yang dapat membaca isi e-mail, melindungi informasi sensitif dari akses tidak sah.
Penggunaannya pastinya juga membantu mencegah serangan phishing dan spoofing, karena penerima dapat memverifikasi identitas pengirim.
Ilustrasi before after dari implementasinya dapat dilihat pada gambar berikut.

Untuk tabel rinciannya adalah sebagai berikut:
Produk | Deskripsi |
---|---|
Digicert S/MIME Certificates | Sertifikat Digicert S/MIME untuk enkripsi email, memastikan komunikasi email yang aman dan terenkripsi. |
11. Sitelock
Jenis produk terakhir yang akan kita bahas di sini, yaitu SiteLock
Ini adalah layanan keamanan berbasis cloud yang dirancang untuk melindungi situs web dari berbagai ancaman siber.
Dengan menyediakan solusi keamanan menyeluruh, SiteLock membantu pemilik situs web menjaga situs mereka tetap aman dan berjalan dengan lancar.
Detai dari produk layanan SiteLock yang mereka tawarkan yakni:
Produk | Deskripsi |
---|---|
Site Lock Security | Site Lock Security menawarkan solusi keamanan untuk melindungi situs web dari ancaman online, termasuk malware, phishing, dan serangan DDoS. Produk ini juga mencakup pemantauan dan deteksi ancaman secara otomatis, serta enkripsi email menggunakan Digicert S/MIME. |
Cara Pembelian di SSL Indonesia
Proses pembelian SSL di SSL Indonesia sangat mudah dan aman. Anda bisa melakukan pembayaran melalui rekening BCA atas nama PT. Glous Tech Info (491-034-675-5).
Tim validasi mereka yang berpengalaman akan membantu Anda dalam setiap langkah aktivasi SSL di website Anda.
Untuk cara melakukan pembelian produk SSL Indonesia, kalian dapat mengikuti langkah di bawah ini.
Pertama-tama, mulai dengan mencari produk SSL Indonesia.

Selanjutnya, buka detail produk yang kalian pilih.

Lalu, masukkan ke cart atau keranjang untuk selanjutnya dilakukan pembayaran.

Cara Pembayaran di SSL Indonesia
Kemudian untuk melakukan pembayaran, cukup kalian ikuti langkah berikut.
Mulailah dengan mengisi data yang dibutuhkan pada formulir web SSL Indonesia.

Setelah itu, tinggal lanjutkan untuk mengkonfirmasi pembayaran produk atau layanan yang kalian ambil.

Gimana? Mudah saja bukan?
Yup! Memang, dalam dunia digital yang penuh dengan ancaman, SSL/TLS adalah langkah penting untuk melindungi data dan membangun kepercayaan pengguna.
Dengan enkripsi yang kuat, pastinya kita bisa meminimalkan risiko serangan dan memastikan informasi sensitif tetap aman.
Itulah mengapa Kami merekomendasikannya, jangan ragu untuk mengamankan situs WordPress Anda dengan SSL.
Pengalaman Kami menunjukkan bahwa ini adalah investasi kecil dengan manfaat besar bagi keamanan dan kepercayaan pengguna.
Langkah-langkah Hardening Website untuk Mencegah Serangan Siber

Sekarang kita sudah menyiapkan website dengan protokol aman Https, jadi apa saja dan bagaimana langkah selanjutnya yang harus kita lakukan untuk memperkuat atau hardening (baca pengertian hardening di sini) web kita untuk mencegah serangan siber?
Ya! Mengamankan website dengan SSL adalah langkah penting untuk melindungi data dan meningkatkan kepercayaan pengunjung.
Berikut adalah panduan untuk hardening website yang dapat kita lakukan, khususnya melalui SSL Indonesia.
1. Pemilihan Sertifikat SSL yang Tepat
Memilih sertifikat SSL yang sesuai sangat penting untuk memastikan tingkat keamanan yang dibutuhkan oleh website Anda.
Berikut ini adalah bagaimana step untuk memilih jenis yang sesuai:
- Tentukan jenis situs web Anda (blog pribadi, bisnis kecil, perusahaan besar).
- Pertimbangkan kebutuhan verifikasi dan kepercayaan pengguna.
- Evaluasi tingkat keamanan berdasarkan jenis data yang dikumpulkan.
2. Instalasi dan Konfigurasi
Setelah memilih sertifikat SSL yang tepat, langkah berikutnya adalah menginstal dan mengkonfigurasi SSL di website Anda.
Mulailah dengan melakukan pembelian sertifikat:
- Kunjungi situs SSL Indonesia dan pilih sertifikat SSL yang sesuai.
- Lakukan proses pembelian dan verifikasi sesuai petunjuk.
Kemudian, buat CSR (Certificate Signing Request):
- Buat CSR di server hosting Anda, yang melibatkan pembuatan kunci privat dan publik.
- CSR diperlukan untuk meminta sertifikat SSL dari SSL Indonesia.
Lanjutkan dengan melakukan pengunduhan dan instalasi sertifikat:
- Setelah sertifikat SSL dikeluarkan, unduh sertifikat dari akun SSL Indonesia Anda.
- Instal sertifikat pada server hosting Anda melalui panel kontrol hosting atau secara manual melalui terminal.
Konfigurasi server Anda:
- Update konfigurasi server untuk menggunakan Https. Jika Anda menggunakan Apache, edit file konfigurasi untuk mengaktifkan modul SSL dan menentukan lokasi sertifikat.
- Untuk server Nginx, update file konfigurasi Nginx untuk menggunakan sertifikat SSL.
Lakukan uji Koneksi Https:
- Pastikan semua halaman web dapat diakses melalui Https tanpa masalah.
- Gunakan alat online seperti SSL Labs’ SSL Test untuk memeriksa apakah sertifikat SSL diinstal dengan benar dan tidak ada masalah konfigurasi.
3. Pemantauan Keamanan
Setelah SSL diinstal dan dikonfigurasi, penting untuk memantau dan memastikan sertifikat tetap valid dan berfungsi dengan baik.
Dalam langkah pemantauan ini, pastikan lakukan pemeriksaan berkala:
- Lakukan pemeriksaan berkala untuk memastikan sertifikat SSL masih berlaku dan tidak mendekati tanggal kedaluwarsa.
- SSL Indonesia biasanya mengirimkan pengingat ketika sertifikat mendekati masa kedaluwarsa.
Implementasikan pemantauan keamanan:
- Gunakan alat pemantauan seperti Nagios atau layanan pemantauan SSL online untuk mendapatkan peringatan jika ada masalah dengan sertifikat SSL Anda.
- Pastikan konfigurasi server tetap diperbarui dan aman dari kerentanan yang diketahui.
Evaluasi dan lakukan audit:
- Lakukan audit keamanan secara berkala untuk memastikan tidak ada kerentanan baru yang dapat dieksploitasi.
- Pertimbangkan menggunakan layanan keamanan pihak ketiga untuk penilaian tambahan.
Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda dapat memastikan bahwa website Anda tetap aman dan terlindungi dari ancaman siber. SSL Indonesia menyediakan solusi komprehensif untuk membantu Anda mengimplementasikan dan memelihara sertifikat SSL, memberikan keamanan optimal untuk website Anda.
Bonus! Tips Tambahan untuk Meningkatkan Keamanan Website
Khusus bagi teman-teman yang sedang membaca artikel ini, berikut ini adalah beberapa bonus langsung dari Kami untuk meningkatkan keamanan web kalian.
Pastikan kalian lakukan semua hal di bawah ini ya:
- Lakukan update dan patch secara teratur; Pentingnya selalu memperbarui perangkat lunak dan plugin (khususnya jika web kalian berbasis WordPress).
- Terapkan Firewall dan proteksi DDoS; Menggunakan firewall aplikasi web (WAF) dan solusi proteksi DDoS.
- Tingkatkan keamanan password; Ikuti praktik terbaik dalam membuat dan mengelola password (lihat caranya dalam postingan Hari Password Dunia Kami di sini) yang kuat.
- Backup data; Rutin melakukan backup data untuk menghindari kehilangan data.
Keamanan website adalah aspek krusial di era digital yang semakin rawan dengan ancaman cyber.
Https dan SSL merupakan teknologi penting yang memastikan data pengguna dienkripsi dan dilindungi dari serangan berbahaya.
#Throwback, mengingat sejarah serangan cyber di negara kita sendiri, seperti kasus KPU Indonesia pada tahun 2004 dan berbagai insiden lainnya, hal itu tentunya menyoroti kebutuhan mendesak untuk penerapan protokol keamanan yang lebih baik.
Benar! Https melindungi data sensitif seperti login, kata sandi, dan informasi keuangan dengan enkripsi.
Selain itu, Google memberikan peringkat lebih tinggi untuk situs yang menggunakan Https, meningkatkan visibilitas situs di mesin pencari.
Pengguna juga lebih cenderung mempercayai situs yang menggunakan Https, yang ditandai dengan ikon gembok di bilah alamat browser.
SSL Indonesia menawarkan berbagai jenis sertifikat SSL (DV, OV, EV) yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan website Anda, mulai dari blog pribadi hingga situs e-commerce besar.
Panduan langkah demi langkah untuk menginstal dan mengkonfigurasi SSL mencakup pembelian sertifikat, pembuatan CSR, pengunduhan dan instalasi sertifikat, serta konfigurasi server untuk menggunakan Https.
Terlepas dari semua itu, pemantauan keamanan juga penting untuk memastikan sertifikat tetap valid dan berfungsi dengan baik, termasuk pemeriksaan berkala dan otomatisasi pembaruan sertifikat.
FAQs Terkait SSL dan Masalah Keamanan Website
Berikut ini adalah beberapa pertanyaan umum tentang SSL dan keamanan website yang perlu kalian ketahui.
SSL (Secure Sockets Layer) adalah teknologi keamanan standar yang membuat koneksi terenkripsi antara server web dan browser pengguna, memastikan bahwa semua data yang dikirim tetap pribadi dan integral.
SSL melindungi data sensitif pengguna, meningkatkan kepercayaan pengunjung, membantu SEO, dan diperlukan untuk situs e-commerce atau situs yang menangani informasi pribadi.
Http adalah protokol dasar untuk mengirim data antara browser dan server. Sedangkan untukl Https adalah versi aman dari Http, dia menggunakan SSL/TLS untuk mengenkripsi data.
Ada tiga jenis utama sertifikat SSL: Domain Validated (DV), Organization Validated (OV), dan Extended Validation (EV). DV memverifikasi kepemilikan domain, OV memverifikasi kepemilikan organisasi, dan EV menawarkan verifikasi tertinggi dengan menampilkan nama organisasi di bilah alamat browser.
Pilih DV untuk blog atau situs pribadi, OV untuk bisnis kecil hingga menengah, dan EV untuk perusahaan besar atau situs e-commerce yang memerlukan tingkat kepercayaan tinggi dari pengguna.
Kalian bisa menggunakan alat online seperti SSL Labs atau SSL Test untuk memverifikasi instalasi dan konfigurasi SSL Anda.
Httpssedikit meningkatkan waktu pemuatan karena enkripsi dan dekripsi data, namun dampaknya minimal dan seringkali tidak terlihat oleh pengguna.
Anda bisa mengalihkan trafik dari Http ke Https dengan menambahkan aturan pengalihan (redirect) di file konfigurasi server Anda, seperti .htaccess untuk Apache atau file konfigurasi Nginx.
Google mendorong penggunaan Https untuk meningkatkan keamanan web secara keseluruhan. Situs yang menggunakan Https mendapat peringkat lebih tinggi di hasil pencarian Google, sebagai insentif tambahan bagi pemilik situs untuk mengadopsi protokol ini.
Lapisan keamanan transportasi atau Transport Layer Security (TLS) adalah versi yang lebih baru dan ditingkatkan dari Secure Sockets Layer (SSL), ini menggunakan protokol kriptografi yang dirancang untuk memberikan keamanan komunikasi jaringan. Di era sekarang ini, ketika berbicara tentang protokol keamanan untuk web, maka yang sebenarnya dimaksud adalah TLS.
Daftar Pustaka
- https://sslindonesia.com/
- https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20200503153210-185-499553/kronologi-lengkap-91-juta-akun-tokopedia-bocor-dan-dijual
- Ristic, I. (2013). Bulletproof SSL and TLS: Understanding and Deploying SSL/TLS and PKI to Secure Servers and Web Applications. Feisty Duck.
- Schneier, B. (2015). Data and Goliath: The Hidden Battles to Collect Your Data and Control Your World. W.W. Norton & Company.
- Green, M. (2016). “Let’s Encrypt: What It Is and Why It Matters.” A Few Thoughts on Cryptographic Engineering blog.
- Stallings, W. (2017). Cryptography and Network Security: Principles and Practice (7th ed.). Pearson.
- Sanger, D. E., Perlroth, N. (2017). “Hackers Breach Cybersecurity Company in Apparent Espionage Campaign.” The New York Times.
Kesimpulan
Baik, Kami pikir demikian untuk pembahasan dalam artikel Harden Your Web! Optimalkan Keamanan Website dan Hadapi Ancaman Cyber Security dengan SSL Indonesia kali ini.
Sebagai seorang wirausahawan, blogger, dan teknisi website WordPress profesional, Kami menegaskan bahwa sertifikat SSL bukan lagi sekadar pilihan, tetapi sebuah kebutuhan mendasar.
Sertifikat SSL menjamin keamanan baik bagi website maupun pengunjungnya, dan hal ini sangat penting dalam menjaga integritas serta kredibilitas online.
Saat ini, khususnya di tahun 2025 ini, memiliki sertifikat SSL adalah hal wajib.
Website tanpa sertifikat SSL akan ditandai sebagai “tidak aman” oleh browser terkemuka seperti Chrome dan Firefox serta browser lainnya, dan bahkan bisa dianggap sebagai website penipuan.
True! Ini tentunya akan merusak reputasi dan kepercayaan pengunjung terhadap website Anda.
Dengan menginstal sertifikat SSL, Anda tidak hanya melindungi data sensitif pengunjung tetapi juga meningkatkan kredibilitas website Anda.
Tingkat kredibilitas yang baik akan meningkatkan kepercayaan pengunjung dan pelanggan, yang pada gilirannya meningkatkan kepuasan mereka dan berpotensi meningkatkan pendapatan Anda.
Penutup
Itulah ulasan blog yang dapat Kami bagikan dalam artikel kali ini, di mana Kami membahas tentang SLL / TLS terkait keamanan web untuk ancaman siber di dunia internet berjudul Harden Your Web! Optimalkan Keamanan Website dan Hadapi Ancaman Cyber Security dengan SSL Indonesia.
Semoga apa yang Kami coba jelaskan di sini dapat bermanfaat serta bisa menambah wawasan kalian semua dalam memahami bidang teknologi internet dan website.
Silahkan share atau bagikan artikel dan tulisan Kami di sini kepada teman, kerabat serta rekan bisnis Anda semua jika kalian rasa ini bermanfaat. Sekian dari Saya, Terima Kasih.
Postingan ini juga tersedia dalam versi: