Begini Cara Cek Data Mahasiswa di Situs Web Forlap Dikti serta Cara Print atau Cetak + Gambarnya!

Cara Cek Data Mahasiswa Di Situs Web Forlap Dikti Serta Cara Print Atau Cetak Beserta Gambarnya
Cara Cek Data Mahasiswa Di Situs Web Forlap Dikti Serta Cara Print Atau Cetak Beserta Gambarnya

Bagaimana Cara Cek Data Mahasiswa di Situs Web Forlap Dikti dan Cara Print atau Cetaknya?

Sebagaimana yang kita ketahui, adalah bentuk dari tanggung jawab dari sebuah institusi pendidikan untuk selalu melaporkan data mahasiswa beserta dengan kegiatan akademik, maka semua institusi pendidikan wajib untuk melaporkan semua kegiatan akademik ke Kemristekdikti melalui laman PDDIKTI (Forlap Dikti).

Selain menjadi bentuk tanggung jawab, database atau basis data mereka dapat juga dipakai sebagai rujukan bagi lulusan atau alumni dari institusi perguruan tinggi buat mendapatkan pengakuan atas capaian selama melaksanakan aktivitas akademik.

Kenapa harus seperti itu?

Ya! Hal ini dikarenakan, apabila sesorang yang dikatakan sebagai mahasiswa baik itu alumni lulusan yang datanya tidak tercantum dalam halaman website (baca pengertian website di sini) PDPT Dikti atau Forlap Dikti, maka keberadaan mereka sebagai mahasiswa atau lulusan pun akan dipertanyakan.

Benar! Bisa jadi mahasiswa tersebut sedang berkuliah di kampus tidak sah!

Langsung saja, berkenaan akan hal tersebut di atas, dalam tulisan postingan kali ini, Kami akan membagikan panduan tutorial lengkap cara mengecek data mahasiswa di situs forlap dikti, cara melihat serta sekaligus mencetak atau print datanya.

Langsung saja, berikut ini adalah ulasannya!

Apa itu Forlap Dikti?

Apa itu Forlap Dikti sebenarnya?

Merupakan singkatan dari Forum Laporan Pendidikan Tinggi atau Forlap Dikti adalah fasilitas dari Kemenristekdikti agar masyarakat dapat mencek dan mengumpulkan informasi dari data tentang perguruan tinggi, mahasiswa, dan dosen.

Sederhananya, Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi atau Kemenristekdikti ini, mereka memiliki informasi yang dapat diakses oleh masyarakat terkait data-data mereka yang terdapat pada perguruan tinggi.

Sebagai contoh misalnya data sebuah kampus, jika itu tidak terdaftar di Dikti, maka sudah dipastikan bahwa kampus yang Anda tempati adalah kampus abal-abal.

Baca Juga :  Digital Game: Apa itu Game Design dan Designer? Ini Tujuan dan Fungsi, Jenis Pengetahuan, Macam Skill serta Tips dan Caranya!

Kalian dapat mencoba cara cek kampus yang terdaftar di Dikti di sini, untuk mengetahui apakah tempat kuliah Anda diakui (terakreditasi) oleh negara Indonesia secara hukum.

Seluruh informasi ini terangkum dalam sebuah Forum Laporan Pendidikan Tinggi atau yang disebut dengan Forlap Dikti.

Terkait hal tersebut di atas, pernahkah Anda mendengar ada sebuah perguruan tinggi yang tiba-tiba tutup dan kemudian menerima mahasiswa lagi, sementara, sebenarnya masih ada mahasiswa yang belum menyelesaikan studi mereka di kampus tersebut?

Kondisi yang seperti ini dapat menjadi panduan sekaligus pengingat untuk para masyarakat umum dan para calon mahasiswa agar lebih cerdas lagi dalam memilih sebuah perguruan tinggi untuk kuliah.

Video Cara Cek Data Mahasiswa di Website Forlap Dikti dan Cara Print atau Cetaknya (Update Januari Tahun 2024)

Khusus kalian yang lebih suka tutorial dalam bentuk video, di bawah ini adalah video penjelasan yang dapat kalian ikuti untuk mengecek datanya.

Oke, untuk video terbarunya adalah di bawah ini.

Seperti yang sudah Kami jelaskan di atas, kalau di bawah ini adalah untuk versi yang terdahulu, di mana link situs web forlap tersebut sudah tidak bisa diakses lagi.

Tutorial Cara Cek Dan Print Cetak Data Mahasiswa Di Forlap Dikti Cepat Dan Mudah

Cara Cek Data Mahasiswa di Situs Web Forlap Dikti dan Cara Print atau Cetaknya beserta Gambar Terbaru (Update Januari Tahun 2024)

Gambar Halaman Website Forlap Dikti Untuk Melihat Dan Print Data Mahasiwa Atau Alumni
Gambar Halaman Website Forlap Dikti Untuk Melihat Dan Print Data Mahasiwa Atau Alumni

Oke, berikut ini adalah bagaimana tutorial langkah cara untuk melihat dan mengecek data mahasiswa di Forlap Dikti yang sudah Kami rangkum langsung dari halaman website PDDIKTI.

1. Masuk Ke Halaman Website PDDIKTI

Pertama-tama, mulai dengan masuk ke website Forlap Dikti terlebih dahulu.

Pada web browser Anda ketikkan:

forlap.ristekdikti.go.id

atau:

forlap.dikti.go.id

Tunggu dulu, untuk tahun terbaru, sekarang 2 (dua) link di atas adalah sudah tidak bisa diakses lagi, karena semua datanya sekarang ada di Kemdikbud, di mana linknya adalah sebagai berikut:

pddikti.kemdikbud.go.id

Selanjutnya kalian hanya perlu mengisi data kalian pada form pencarian datanya.

Apabila kalian masih tidak paham, silahkan kalian ikuti dengan seksama tutorial cara yang Kami jelaskan pada video terbaru (update) di atas ya.

Selebihnya jika kalian dapat mengakses situs yang lama tersebut, kalian dapat mengikuti cara yang selanjutnya di bawah.

2. Klik Profil Mahasiswa

Kemudian, setelah masuk dan berada di halaman website Forlap Dikti (PDDikti), selanjutnya masuk ke halaman profil mahasiswa dengan:

Menu>Pencarian Data, kemudian pada sub menunya, pilih Profil Mahasiswa

Sebagaimana contoh pada gambar Kami di bawah ini.

Baca Juga :  Ini Dia Cara Mengatasi Corel Draw X7, X8, X9 Viewer Mode (Bajakan) Selamanya!
Mulai Dengan Mengklik Tab Sub Menu Profil Mahasiswa
Mulai Dengan Mengklik Tab Sub Menu Profil Mahasiswa

3. Masukkan Data Perguruan Tinggi

Maka setelah itu akan tampil formulir untuk melengkapi data perguruan tinggi Anda.

Lanjutkan isikan dengan memasukkan:

Nama Perguruan Tinggi atau Kode Perguruan Tinggi Kampus Anda
Lanjutkan Dengan Melengkapi Data Forlap Dikti Anda Saat Kuliah
Lanjutkan Dengan Melengkapi Data Forlap Dikti Anda Saat Kuliah

4. Pilih Program Studi Anda

Lalu, setelah Anda memasukkan data perguruan tinggi Anda, maka akan tampil kolom program studi, dengan pilihan drop-down atau tarik turun berupa daftar prodi yang tersedia.

Pada kolom di bawahnya, kalian juga diminta untuk mengisi kolom kata kunci.

Isi bagian tersebut dengan menuliskan nama Anda (sebagai mahasiswa) atau dengan menuliskan Nomor Induk Mahasiswa (NIM) yang Anda dapatkan saat kuliah.

kemudian pilih dan klik tombol cari data mahasiswa seperti yang dapat kalian lihat pada gambar di bawah ini:

Kemudian Pilih Program Studi Anda
Kemudian Pilih Program Studi Anda

Note: Perhatikan saat mengisi data Anda, di sini kadang banyak teman-teman Kami yang melakukan kesalahan karena telah memasukkan nama lengkap mereka dan bahkan pada saat hasil pencariannya muncul, mereka menemukan data duplikat.

Saran Kami pribadi terkait hal ini, kalian cukup memasukkan 1 (satu) kata unik dari nama lengkap Anda pada kolom “Kata Kunci” di atas.

5. Pilih dan Klik Data Anda

Setelah Anda memilih dan melakukan klik pada tombol cari data mahasiswa, maka akan muncul data Anda (jika data yang Anda masukkan valid).

Lihat contohnya seperti gambar Kami di bawah ini:

Pilih Dan Klik Data Forlap Dikti Yang Muncul Untuk Menampilkan Detailnya
Pilih Dan Klik Data Forlap Dikti Yang Muncul Untuk Menampilkan Detailnya

6. Cek Data Mahasiswa Anda

Setelah kita klik pada data yang sudah muncul di atas, kemudian akan muncul tampilan detail kita sebagai mahasiswa secara lengkap, seperti gambar Kami di bawah ini:

Periksa Dan Cek Data Anda Yang Muncul
Periksa Dan Cek Data Anda Yang Muncul

7. Cek Detail Riwayat Studi Anda

Pada bagian bawah data Forlap Dikti yang muncul, Anda akan melihat kolom menu riwayat studi klik kolom tersebut untuk melihat detail riwayat studi Anda, sebagaimana yang ada pada tampilan gambar dibawah ini.

Periksa Dan Cek Juga Data Riwayat Studi Anda
Periksa Dan Cek Juga Data Riwayat Studi Anda

8. Mencetak atau Print Data Forlap Dikti Anda

Jika Anda rasa tidak yakin bahwa data Anda benar, Anda bisa tanyakan langsung ke bagian Akademik Kampus Anda, mengenai kesalahan data atau perbaikan data Forlap Dikti Anda.

Namun jika data Anda benar dan valid maka Anda bisa langsung menge-print data mahasiswa Forlap Dikti Anda tersebut, tekan tombol keyboard Anda dengan:

Ctrl + P

Maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini.

Baca Juga :  Memahami Pengertian Data Security: Apa itu Keamanan Data? Tujuan, Fungsi, Manfaat, Jenis, Macam, Contoh serta Kenapa itu Penting!
Gambar Mencetak Dan Print Data Forlap Dikti Anda
Gambar Mencetak Dan Print Data Forlap Dikti Anda

Note: Perhatikan browser yang Anda gunakan pada komputer Anda.

Bagi kalian yang mengikuti tutorial langkah cara untuk mengetahui data mahasiswa Forlap Dikti Kami di sini, sebelumnya mohon perhatikan bahwa pada tutorial cara ini Kami menggunakan browser Google Chrome karena browser yang satu ini sangat fleksibel.

Jika Anda menggunakan browser lain seperti Mozilla firefox, mungkin tampilannya akan sedikit berbeda, namun hasil print-nya akan tetap sama.

Kesimpulan

Baiklah, di atas tadi adalah Cara Cek Data Mahasiswa di Situs Web Forlap Dikti dan Cara Print atau Cetaknya yang dapat anda coba praktekkan sekarang juga.

Bagaimana? Mudah bukan?

Dengan data adanya data Anda di halaman website Forlap Dikti, maka secara formal dan sah, pengakuan atas keberadaan Anda sebagai seorang mahasiswa akan diakui serta dapat dipakai sebagai rujukan riwayat kuliah Anda.

Setelah terdaftar pada website dan terbukti valid, Anda sekarang tidak perlu ragu lagi untuk mencoba dan memulai men-daftar CPNS, melanjutkan kuliah serta untuk mencari kerja dan lain sebagainya.

Penutup

Demikianlah tulisan yang dapat Kami bagikan kali ini di mana Kami membahas tentang Cara Cek Data Mahasiswa di Situs Web Forlap Dikti dan Cara Print atau Cetaknya.

Semoga apa yang telah Kami sampaikan di sini dapat bermanfaat serta dapat menambah wawasan kalian semua.

Silahkan bagikan tulisan ini di media sosial Anda, jika menurut Anda tulisan ini bermanfaat untuk Anda. Sekian dari Saya, Terima Kasih.

Postingan ini juga tersedia dalam versi:


Tinggalkan Komentar